Aug 1, 2012

[TRAILERS] CLOUD ATLAS TRAILER #1


Yap, karena saya merasa film ini terlihat cukup menarik perhatian saya, maka saya memutuskan untuk membagikan trailer Cloud Atlas yang berdurasi sekitar 5 menit ini dan tentu saja dengan sedikit info dan pendapat saya setelah menonton-nya. Baiklah. Silahkan dicek! XD


Apa itu Cloud Atlas? Yap, film ini akan dirilis tanggal 26 Oktober 2012 nanti di AS dan semoga juga akan rilis di Indonesia. Bagi yang tidak tahu, film ini merupakan hasil adaptasi novel karya David Mitchell pada 2004 lalu. Cerita di novel-nya sendiri berbasis pada genre Sci-Fi, Drama, dan Fantasy.

Didalam novel tersebut terdapat banyak kisah dan tokoh. Dan, adaptasi film-nya berarti akan seperti itu juga, makanya durasi-nya sampai 164 menit. Dengan naskah dari Wachowski bersaudara (The Matrix Franchise) dan Tom Tykwer, dan disutradarai oleh mereka bertiga juga, maka film ini seperti-nya terlihat menjanjikan. Oh, filmnya sendiri bercerita tentang apa sich? Ya, coba kita lihat sinopsis resmi-nya berikut ini:

"Sebuah cerita epik tentang manusia di mana semua tindakan dan konsekuensi atas hidup kita dapat berdampak satu sama lain dari masa lalu, masa kini dan masa depan sebagai satu jiwa dibentuk dari seorang pembunuh menjadi penyelamat dan satu tindakan kebaikan dapat mencuat selama berabad-abad untuk menginspirasi sebuah revolusi."

Hmmmm, bagaimana? Keren? Atau malah bingung? Hehe... Oh ya, ini trailer-nya. Monggo dicek. :D


Woow, dahsyat bukan? Okay, kesan pertama saya, sudah seperti The Twilight Zone dipadukan dengan Avatar. Haha!!! Yang jelas, film ini memang menjanjikan drama, tidak seperti Avatar yang merupakan film "perang" dan yang jelas film ini dicap rating "R" dimana itu membuat saya semakin penasaran. Hehe...!!!

Jadi bagaimana? Tertarikkah kamu? Jika memang nanti dirilis di Indonesia akankah masyarakat kita cukup tertarik dan mencicipi kisah epik ini dibioskop? Kita tunggu saja Oktober nanti! XD


5 comments:

Kencana said...

Ugh... dari sinopsisnya kok kelihatan klise, ya? Seorang pembunuh jadi penyelamat = bad guy to good guy. Sekali-sekali saya pengen kebalikannya. Good guy jadi bad guy dan bad guy menang di ending.

FANBOY said...

Watchmen, bro?

XD

Akbar Saputra said...
This comment has been removed by the author.
Akbar Saputra said...

premis film ini menarik, bisa jadi salah satu must-watch untuk tahun ini.

btw, boleh tukeran link? :D meonthemovie.blogspot.com

FANBOY said...

@Akbar Saputra:
Wah, bro tertarik juga, keren2... Hehe...

Sip, link udah gw tambah di sidebar MRPBlog...